Seputar Properti

6 Kesalahan Memilih Kitchen Set yang Harus Dihindari

Sebuah ruangan yang namanya dapur mungkin atau sudah menjadi ruang paling penting yang harus dimiliki setiap rumah. Namun tetapi, dapur tetaplah salah satu ruang yang memerlukan perhatian lebih. Hal ini bisa kamu lihat dari betapa sulitnya memilih Kitchen Set yang tepat untuk dapur rumah yang Anda miliki.

Mulai dari desain yang tidak cocok hingga ruang penyimpanan yang kurang kerap menjadi suatu permasalahan pada Kitchen Set rumah. Untuk meghindari hal-hal nggak menyenangkan atau hal-hal tersebut, ada beberapa hal-hal penting yang harus Anda ketahui sebelum membangun atau membuat Kitchen Set untuk rumah yang kamu miliki.

6 Kesalahan Memilih Kitchen Set yang Harus Dihindari

  1. Ruangan yang Tidak Memadai

Sudah tidak aneh lagi jika dapur merupakan ruang dengan banyak sekali kebutuhan ruangan, karena peralatan dan bahan makanan yang Anda miliki. Kitchen Set merupakan salah satu media penyimpanan paling utama pada dapur. Tapi tidak hanya ruangan yang memadai saja, kombinasikan juga seperti ukuran ruangan sehingga kamu nggak kebingungan saat harus menyimpan panci berukuran besar.

  1. Kurangnya Area Kerja pada Kitchen Set

Ruangan memang penting, tapi jangan lupakan juga keberadaan counter top yang memadai, karena area Kitchen Set satu ini akan berfungsi sebagai area kerja. Jika Anda  kekurangan area kerja pada Kitchen Set yang sudah Anda miliki, Anda bisa mensiasatinya dengan menambahkan island sebagai tamabahan pada area kerja Kitchen Set yang Anda miliki.

  1. Terlalu Memperhatikan Penampilan dari Kitchen Set

Memperhatikan desain dan penampilan dari Kitchen Set memang bukan kesalahan, hanya saja kamu juga perlu memperhatikan fungsionalitas dan juga material dari Kitchen Set yang Anda miliki tersebut. Pada kenyataannya, banyak hal yang perlu Anda perhatikan dalam memilih Kitchen Set, seperti ketahannya terhadap lingkungan dapur hingga kesesuaiannya dengan fungsi serta kebutuhan.

  1. Terlalu Mengikuti Tren dari Kitchen Set

Sama seperti halnya saat kamu lebih mengutamakan tampilan Kitchen Set, terlalu mengikuti tren tanpa memperhatikan kualitas bahan dan juga tingkat efektivitas penggunaan Kitchen Set sangat perlu Anda hindari. Apalagi tren yang bersifat sementara, sedangkan Kitchen Set yang Anda miliki tentu ingin kamu gunakan dalam jangka panjang. Selalu utamakan kenyamanan penggunaan dari pada tren.

  1. Tidak Memperhatikan Instalasi Listrik

Dapur kini sudah dilengkapi dengan berbagai perlengkapan elektronik. Selalu persiapkan instalasi listrik yang memadai pada Kitchen Set yang Anda miliki. Mulai dari jumlah stop kontak hingga posisi-posisinya. Jangan sampai Anda terpaksa membuat kabel berserakan berjalan di atas Kitchen Set. Karna hal ini sangat berbahaya dan jika terjadi akan membuat suatu hal yang sangat berakibat fatal.

  1. Material Kitchen Set yang Tidak Tepat

Berbagai aktivitas di dapur mengharuskan Kitchen Set terbuat dari material yang tahan terhadap panas dan air. Tentu material kayu termasuk material yang nggak akan tahan terhadap dua hal ini. Namun, kenyataannya, kitchen set berbahan kayu masih jadi pilihan favorit. Untuk itu, pastikan material dari Kitchen Set yang kamu miliki berkualitas tinggi guna untuk melindungi material aslinya.

Hubungi Kami

Properti Purwokerto

Jl. Kalibener gg Melati no 2. Purwokerto

Telv/SMS/WA : 085876060010

admin@propertipurwokerto.com

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *